A Grain Of Wheat Ministries

Membaca Online
Antikristus

SATU PEMERINTAHAN DUNIA

BAB 3

Antikristus, buku oleh David W. Dyer

PUBLIKASI MINISTRIES “A GRAIN OF WHEAT”

Oleh David W. Dyer

Diterjemahkan oleh L. Yunnita

DAFTAR ISI

Bab 1, BAGIAN I: DOMBA DAN KAMBING

Bab 1, BAGIAN II: "NUBUAT SEJARAH"

Bab 1, BAGIAN III: EMPAT BINATANG BUAS

Bab 1, BAGIAN IV: GAMBARAN NEBUKADNEZAR

Bab 2: ANTIKRISTUS

Bab 3: SATU PEMERINTAHAN DUNIA (Bab saat ini)

Bab 4: JADWAL TUHAN

Bab 5: BABEL

Bab 6: PERANG MELAWAN ORANG-ORANG KUDUS

Bab 7: TANDA BINATANG BUAS

Bab 8: PENGANIAYAAN

Bab 9: TANDA-TANDA PENTING

Bab 10: LAYAK UNTUK MELARIKAN DIRI



Bab 3: SATU PEMERINTAHAN DUNIA

Sepanjang tahun-tahun saya sebagai seorang Kristen, saya terus-menerus mendengar tentang “satu pemerintahan dunia” yang akan datang yang seharusnya dipimpin oleh Antikristus. Tetapi saat saya membaca tulisan suci, berkali-kali, saya tidak dapat menemukan satu ayat pun yang mengajarkan hal ini. Tampaknya sebagian besar orang Kristen percaya pada pemerintahan universal yang akan datang ini, tetapi di manakah dasar Alkitab untuk itu? Mari kita luangkan waktu sejenak untuk melihat beberapa ayat bersama.

Setiap pembaca sekarang pasti tahu bahwa koalisi Antikristus terdiri dari sepuluh negara. Benar, hanya sepuluh. Fakta ini terulang terus menerus. Di dunia kita saat ini, ada sekitar 195 negara. Sekarang bagaimana mungkin Antikristus menjadi kepala dari semacam “satu pemerintahan dunia” padahal menurut kitab suci, dia hanya memerintah sepuluh negara? Itu tidak masuk akal.

Faktanya, ketika dia bangkit, dia bahkan tidak mengambil alih sepuluh negara ini sendiri. Dia hanya menguasai tiga. Ada tertulis: “Sementara aku memperhatikan (sepuluh) tanduk-tanduk itu, tampak tumbuh di antaranya suatu tanduk lain yang kecil, sehingga tiga dari tanduk-tanduk yang dahulu itu tercabut” (Dan 7:8). Malaikat menjelaskan kepada Daniel bahwa ini berarti Antikristus akan "merendahkan tiga raja" (Dan 7:24).

Ketika dia berkuasa, Antikristus hanya akan mengambil kendali pribadi yang sebenarnya atas tiga negara di dunia. Ini mungkin bukan konsep Anda, tetapi ini pasti alkitabiah. Akhirnya, setelah berhasil menguasai tiga negara, Binatang Buas ini membujuk tujuh negara lain untuk bergabung dengannya. Tidak dijelaskan apakah mereka melakukannya karena takut atau apakah mereka setuju dengan agendanya.

Satu petunjuk yang kita miliki adalah bahwa "akan dibagikannya tanah sebagai upah" (Dan 11:39). Ini bisa berarti bahwa dia memberikan pemerintahan atau bagian tanah kepada mereka yang setuju dan bekerja dengannya untuk mencapai tujuannya. Untuk alasan apa pun, tujuh "raja" lainnya bergabung dengannya untuk mencapai (dan, seperti yang akan kita lihat) tujuan (dari Allah). Apa yang dapat kita ketahui dengan pasti adalah bahwa raja-raja lain ini “seia sekata, kekuatan dan kekuasaan mereka mereka berikan kepada binatang itu” (Why 17:13).

Para Pembaca yang terkasih, Anda bisa melupakan semua teori konspirasi yang Anda dengar sebagai penjelasan atas peristiwa akhir zaman. Jangan khawatir tentang Perserikatan Bangsa-Bangsa, Illuminati, the Bilderburgs, Komisi Trilateral, Dewan Hubungan Luar Negeri, the Skull and Bones Club, atau yang lainnya. Masalah dengan semua dugaan konspirasi ini adalah bahwa semuanya tidak memiliki dasar alkitabiah apa pun, atau disintesis dari sangat sedikit ayat. Mereka bergantung dari benang-benang doktrinal yang sangat tipis yang hampir tidak memiliki dasar tulisan suci, namun banyak imajinasi semata.

Akibatnya, hal-hal tersebut memiliki daya tarik mental, tetapi tidak masuk akal secara doktrin. Tidak diragukan lagi, berbagai kelompok ini ada. Mungkin mereka bahkan membayangkan bahwa mereka sedang menggerakkan dunia. Tetapi apa yang kita temukan dalam tulisan suci adalah apa yang sebenarnya akan terjadi. Apa yang benar-benar kita perlukan untuk memahami peristiwa akhir zaman adalah ajaran yang menyatukan semua nubuat secara teratur dan logis - bukan teori konspirasi.

Kembali ke diskusi "satu pemerintahan dunia", beberapa pasti akan berkata kepada saya: “Namun Alkitab berkata bahwa Antikristus diberikan kuasa ‘atas setiap suku dan umat dan bahasa dan bangsa'” (Why 13:7).

Ya, saya tahu ayat ini. Ini pastilah asal mula ide "satu pemerintahan dunia". Tentu saja ayat ini, bersama dengan ayat lain yang telah kita baca, pastilah benar. Namun, kita tidak dapat membuat doktrin atau skenario akhir zaman hanya berdasarkan satu ayat. Untuk memahami apa yang Tuhan ungkapkan kepada kita, semua ayat-ayat Alkitab harus dipertimbangkan. Apa pun yang kita simpulkan harus selaras dengan keseluruhan kitab suci.

Ayat ini tidak mengatakan bahwa dia “mengatur” setiap suku, bahasa dan bangsa, tetapi hanya bahwa dia memiliki “otoritas”, atau kekuasaan, atas mereka. Ini adalah perbedaan penting. Untuk mengatur suatu wilayah, atau dunia secara keseluruhan, Anda harus mengatur hampir setiap aspek dari sistem sosial, ekonomi, dan hukum. Untuk mengontrol, atau "memiliki otoritas", Anda hanya harus memiliki kekuatan untuk membuat orang lain melakukan beberapa hal yang diharapkan akan mereka lakukan. Ini adalah perbedaan yang sangat penting.

Jika Anda memikirkan situasinya secara logis, tidak ada yang bisa menaklukkan dunia secara militer. Secara logistik tidaklah mungkin. Tidak ada penguasa yang memiliki cukup pasukan dan peralatan untuk menyerang dan menaklukkan dunia. Namun, inilah tepatnya yang harus dilakukan Antikristus untuk mendirikan "satu pemerintahan dunia".

Dengan menggunakan situasi terkini di Afghanistan sebagai contoh, kita dengan cepat melihat absurditas dari gagasan semacam itu. Terlepas dari semua tenaga kerja, teknologi, dan peralatannya, Amerika Serikat mengalami kesulitan untuk mendominasi satu negara. Dengan cara yang sama, setiap penyerang dunia akan dengan cepat menghadapi rintangan yang tidak dapat diatasi, terutama dari jenis perang gerilya.

Kembali ke pembahasan kita tentang Antikristus, kita telah mengetahui bahwa dia menjadi kuat dengan jumlah pengikut yang sedikit (Dan 11:23). Jelas, dia tidak akan memiliki kekuatan militer untuk memikirkan penaklukan global.

Dapat dibayangkan PBB mungkin dapat melakukan tugasnya untuk menaklukkan dunia untuknya. Banyak yang mengira bahwa jika Antikristus dapat mengontrol PBB, maka dia dapat menggunakan entitas ini untuk melakukan pekerjaannya untuknya. Tetapi tunggu, PBB telah mengalami kesulitan luar biasa dalam menangani gangguan regional paling kecil sekali pun yang pernah dialaminya. Negara-negara kecil "dunia ketiga" terbukti tidak mungkin dikendalikan oleh PBB. Baru-baru ini, misalnya, mereka tidak dapat membereskan situasi di Haiti, salah satu negara terkecil dan termiskin di dunia.

Walaupun banyak negara yang berkontribusi, PBB tidak pernah bisa mendominasi dunia secara militer. Itu tidak akan berhasil. Mereka tidak memiliki cukup tenaga dan peralatan. Tidak, Antikristus pasti memiliki mekanisme lain yang digunakannya untuk memaksa dunia menerima agama barunya.

Gagasan lain yang diyakini banyak orang adalah bahwa seseorang akan mendapatkan popularitas di seluruh dunia, misalnya sebagai pemimpin PBB, dan kemudian mempersatukan dunia di bawah kepemimpinannya dengan menggunakan forum ini. Kemungkinan ini sangatlah kecil sehingga hampir tidak masuk akal.

Saat ini, misalnya, ada banyak negara Eropa “bersatu” di Pasar Bersama. Namun, peristiwa baru-baru ini memperlihatkan kelemahan dan kerapuhan sistem ini.

Berbagai negara telah menolak konstitusi baru. Beberapa membahas kemungkinan menarik keluar dari sistem satu mata uang. Yang lain bahkan menganalisis gagasan negara yang menarik diri dari keanggotaan seutuhnya.

Sebuah artikel yang saya temukan di internet beberapa bulan lalu menegaskan kelemahan ini. CIA telah membuat sebuah makalah yang memprediksi disintegrasi Uni Eropa. Sangat sulit, atau tidaklah mungkin, untuk menyatukan negara-negara dengan bahasa, budaya, dan agama yang berbeda. Antikristus bahkan tidak akan berusaha melakukan ini.

Harap diingat: Antikristus tidak akan populer secara universal! Alkitab dengan jelas menyatakan fakta ini. Oleh karena itu, dia harus menguasai dunia melalui beberapa cara lain.

Ketika kita mempertimbangkan semua fakta dengan hati-hati, ada beberapa kemungkinan menarik lainnya (selain satu pemerintahan dunia) tentang bagaimana Antikristus dapat mengontrol dunia. Ada beberapa cara di mana Antikristus hanya dapat memerintah sepuluh negara dan masih memiliki kekuatan untuk membuat seluruh dunia melakukan apa yang dia inginkan. Mari kita pertimbangkan kemungkinan-kemungkinan ini bersama.

Berikut adalah fakta-fakta yang ada: 1) Antikristus muncul di Timur Tengah. 2) Sepuluh negaranya dibawa keluar dari sisa-sisa Kekaisaran Ottoman yang meliputi Timur Tengah dan Afrika Utara. 3) Dia secara langsung hanya memerintah sepuluh negara. Namun, 4) Antikristus entah bagaimana mampu memaksa seluruh dunia untuk melakukan kehendaknya. Dia jelas bahkan akan dapat menggunakan kendali atas sistem ekonomi bangsa-bangsa, mendikte siapa yang bisa atau yang tidak bisa membeli dan menjual (Why 13:17).

Jadi, bagaimana dia bisa mendapatkan kontrol semacam itu? Bagaimana mungkin seseorang dari Timur Tengah, yang hanya menguasai sepuluh negara bisa mendominasi dunia dan membuat negara-negara itu melakukan kehendaknya? Kuasanya sangat besar sehingga dia akan menyebabkan jutaan orang beriman dihukum mati. Cengkeraman apa yang bisa dia miliki atas negara-negara sehingga mereka bersedia berpartisipasi dalam kekejaman semacam itu?

Bagian dari studi ini dimaksudkan untuk memberikan bahan pemikiran kepada pembaca tentang subjek-subjek ini. Diharapkan akan memberikan beberapa kemungkinan yang bisa dicari seiring berkembangnya peristiwa-peristiwa di masa depan.

Bagian berikut tidak didasarkan pada tulisan suci mana pun. Maka ini harus dipertimbangkan sebagai spekulasi belaka. Ayat-ayat Alkitab yang telah kita pelajari tentang Antikristus yang berasal dan memiliki kerajaannya di Timur Tengah tidak lekang oleh waktu. Itu akan selalu benar.

Tetapi spekulasi tentang bagaimana diktator seperti itu mampu mengendalikan dunia bisa berubah seiring waktu. Meskipun demikian, ada baiknya meluangkan waktu untuk melihat bagaimana Antikristus zaman modern dapat membuatnya berhasil.

MINYAK

Minyak adalah kata yang sangat kecil. Tetapi itu berdampak besar pada dunia modern kita. Saat ini, semua negara di dunia kecanduan minyak. Semua harus memilikinya. Semua bergantung padanya. Tanpa minyak, semua tidak bisa menanam. Semua tidak bisa menuai. Kalau pun bisa, mereka semua tidak dapat mengangkut apa yang mereka tanam. Tidak ada yang bisa pergi ke toko untuk membeli makanan, pakaian, dan barang lainnya.

Tanpa minyak, pesawat tidak akan terbang, truk tidak akan berjalan, dan kapal tidak akan bergerak. Tidak ada yang benar-benar dapat membeli atau menjual (kecuali secara lokal) karena hampir semua sistem transportasi modern mengandalkan minyak bumi. Jika saat ini ada bangsa yang tidak bisa mendapatkan minyak, akan terjadi kepanikan dan kekacauan. Kecanduan dunia terhadap minyak sangatlah akut.

Dunia modern sangat bergantung pada minyak. Oleh karena itu, jika seseorang dapat menguasai pasokan minyak dunia, atau setidaknya sebagian besar darinya, mereka akan dapat memanipulasi semua, atau setidaknya sebagian besar dari mereka yang bergantung padanya. Singkatnya, mereka bisa mendominasi dunia.

Menariknya, sebagian besar pasokan minyak dunia ada di Timur Tengah. Di sanalah Tuhan memandang perlu untuk menaruh banyak minyak. Tepatnya wilayah inilah yang menurut Alkitab akan menjadi wilayah kedatangan manusia berdosa. Oleh karena itu, adalah anggapan yang sangat masuk akal bahwa dia akan menguasai sebagian besar cadangan minyak dunia. Jika demikian, maka Antikristus dan sepuluh bangsanya akan berada dalam posisi untuk mulai mendikte apa yang harus dilakukan negara lain agar dapat terus menerima minyak.

Ini adalah poin yang sangat penting. Hampir tidak ada komoditas lain yang begitu diperlukan di dunia modern kita. Ini secara harfiah adalah bahan bakar yang menggerakkan setiap ekonomi modern.

Ini bukanlah rahasia jika seseorang mencari kekuasaan dari wilayah dunia itu. Saddam Hussein pada zamannya menyadari hal ini. Dia menyerang Kuwait dan tampaknya memiliki rencana lebih lanjut untuk menyerang Arab Saudi. Dia berperang dengan Iran. Tidak diragukan lagi dia memiliki pemikiran untuk mengonsolidasikan kendali atas ladang minyak di wilayah itu.

Dengan cara yang sama, Antikristus masa depan tidak mungkin tidak menyadari kemungkinan besar yang akan terjadi bagi seseorang yang bisa menguasai daerah-daerah kaya minyak di dunia ini.

Menariknya, Alkitab mengisyaratkan kemungkinan bahwa Antikristus akan menguasai beberapa ladang minyak Timur Tengah.

Daniel 11:2 berbunyi: "Dia akan mendapat kekayaan yang lebih besar dari mereka semua.” Kata Ibrani "terkaya" dapat diterjemahkan "minyak" (Strong number 04924). (Tentu saja ada hubungan antara minyak dan kekayaan). Kata “provinsi” secara harfiah berarti “Madinah” yang merupakan daerah gurun dan kota di Arab Saudi saat ini.

Dengan menggunakan dua kemungkinan terjemahan ini, dapat dibaca: "Dia akan memasuki ... tempat-tempat di Gurun Median [Arab Saudi] yang penuh dengan minyak". Meskipun kami tidak dapat bersikeras bahwa terjemahan ini adalah yang benar, hal itu tentu mendukung dalil kami.

Siapa pun yang berhasil menaklukkan atau menguasai Timur Tengah akan menguasai seluruh dunia atas satu barel - satu barel minyak. Mereka akan mampu mengambil keputusan. Mereka dapat mendikte sebagian besar negara lain tentang apa yang harus mereka lakukan agar dapat terus menerima minyak.

Agar perdagangan apa pun bisa berjalan, agar ekonomi negara lain terus terlaksana, mereka harus memiliki minyak. Faktanya, agar sebagian besar negara dapat terus makan, mereka bergantung sepenuhnya pada minyak untuk sistem transportasi mereka. Makin terindustrialisasi suatu negara, maka makin besarlah kebutuhan minyaknya. Akibatnya, seseorang yang menguasai minyak bisa mengendalikan mereka. Rumusnya sederhana, jika dapat mengontrol minyak, maka dapat mengontrol dunia.

Menariknya, banyak negara yang lebih "maju" menghasilkan minyaknya sendiri dengan jumlah yang sangat sedikit. Jepang, misalnya, mengimpor 99% minyaknya. Eropa memproduksi sangat sedikit, kecuali di Laut Utara. India dan Tiongkok dengan ekonomi dan populasi yang berkembang pesat meningkatkan penggunaan minyak setiap tahun. Namun mereka memproduksi sendiri dengan jumlah yang sangat sedikit. Inilah salah satu alasan mengapa minyak sangat mahal saat ini.

Akibatnya, negara-negara ini dan sebagian besar negara lain di dunia benar-benar rentan terhadap siapa saja yang berhasil menguasai wilayah penghasil minyak Timur Tengah. Oleh karena itu, jika Antikristus yang akan datang mengonsolidasikan kuasanya atas ladang minyak Timur Tengah, dia akan berada dalam posisi yang baik untuk mulai mendikte persyaratannya kepada mereka yang membutuhkan minyak tersebut.

Mungkin ada beberapa negara yang tidak akan sangat terpengaruh oleh konsolidasi kekuatan di Timur Tengah. Nigeria memproduksi minyak dan mungkin akan terbebas. Apalagi kepemimpinan nasional bangsa ini pada prinsipnya beragama Islam.

Venezuela pada suatu waktu menghasilkan banyak minyak. Meksiko memproduksi lebih dari cukup untuk kebutuhannya saat ini. Brasil berharap untuk swasembada energi dalam beberapa tahun lagi. Rusia tampaknya kebal terhadap ancaman terkait minyak. Namun sangat mungkin bahwa Antikristus yang akan datang akan memiliki senjata lain selain minyak yang dapat digunakannya untuk memaksa orang lain melakukan kehendaknya.

TERORISME

Sangat logis untuk memercayai bahwa seseorang, seperti seorang fanatik Timur Tengah, yang berhasil mengonsolidasikan kekuatan di antara sepuluh negara di Timur Tengah dan Afrika Utara, yang akan terbiasa dengan terorisme. Beberapa dari negara ini sudah atau akan segera memiliki senjata nuklir dan misil untuk dikirimkan. Negara-negara nuklir ini dapat dengan mudah menjadi bagian dari apa yang akan menjadi kerajaan Antikristus.

Oleh karena itu, manusia berdosa yang akan datang mungkin memiliki dua senjata yang dapat digunakan untuk mengendalikan seluruh dunia. Dia mungkin akan memiliki pendekatan "dua tangan", dengan satu senjata di masing-masing tangan.

Di satu sisi, dia memiliki senjata minyak untuk membujuk bangsa-bangsa agar menuruti kemauannya. Di sisi lain, dia mungkin memiliki senjata pemusnah massal yang dapat dia gunakan untuk negara-negara yang agak kebal terhadap ancaman minyaknya.

Banyak negara yang mungkin tidak menyerah dengan mudah karena kekurangan minyak, mungkin dengan cepat berubah pikiran jika salah satu kota besarnya tiba-tiba terbakar. Juga, hanya melihat beberapa negara lain mengalami hukuman karena ketidaktaatan mungkin cukup untuk membujuknya.

Di Timur Tengah saat ini, ada cukup orang fanatik yang siap mengorbankan hidup demi tujuan mereka. Bom manusia tampaknya berlimpah. Ini adalah bagian dari agama Islam bahwa mati demi tujuan menjamin tempat di surga. Ini tampaknya menjadi insentif yang kuat. Oleh karena itu, ancaman pembalasan nuklir terhadap beberapa penguasa yang menggunakan bom atom untuk tujuan terorisme mungkin tidak memiliki efek jera seperti yang akan terjadi pada negara lain.

Sangat masuk akal bahwa Antikristus akan memiliki dan menggunakan senjata atom. Meskipun tidak ada bukti alkitabiah yang mutlak, kami memiliki beberapa indikasi ke arah ini yang akan diperiksa kemudian. Juga, ini adalah kesimpulan yang sangat logis dari situasi dunia kita saat ini.

Setiap penguasa Timur Tengah yang ingin mendominasi dunia pasti akan memikirkan kemungkinan-kemungkinan ini. Dengan menggunakan teknik-teknik ini, dia akan menekan negara-negara lain untuk pindah ke agama Islam yang baru. Dengan menggunakan dua hal ini, dia bisa menjadi sangat persuasif.

BAHAN BAKAR ALTERNATIF

Jika beberapa tiran menguasai sebagian besar minyak dunia dan mulai berusaha mendikte kebijakan kepada bangsa-bangsa, apa yang akan mereka lakukan? Salah satu kemungkinan adalah mencoba mencari alternatif bahan bakar yang mereka butuhkan. Namun menemukan sumber bahan bakar alternatif terbukti tidaklah mudah.

Di AS, misalnya, ada penolakan yang aneh dalam hal pengembangan bentuk energi baru. Ada kemajuan dalam beberapa bidang, tetapi hanya berdampak kecil pada konsumsi bahan bakar fosil penduduk. Selain itu, jika bahan bakar lain dikembangkan, infrastruktur untuk memproduksi dan mendistribusikan produk secara luas akan membutuhkan waktu pembangunan bertahun-tahun. Bahan bakar hidrogen, misalnya, adalah sesuatu yang beberapa tahun lagi akan dapat digunakan secara komersial.

Juga AS sangat lambat dalam memanfaatkan energi yang dimilikinya saat ini. Tampaknya ada banyak minyak di Alaska, tetapi hingga saat ini, para pengunjuk rasa lingkungan telah membuatnya hampir tidak mungkin untuk mengebor di sana. Kanada memiliki simpanan pasir minyak yang luar biasa, tetapi infrastruktur untuk memanfaatkannya masih belum berkembang. Meski sepertinya ada minyak yang bisa digunakan, keadaan menghalanginya.

Sepertinya ada semacam perlawanan tak terlihat terhadap dunia yang merdeka dari minyak Timur Tengah. Sepertinya peristiwa dikendalikan atau dipandu oleh kekuatan yang meniadakan semua logika.

Ini mungkin membuat kita curiga bahwa ada kekuatan supernatural di balik hal-hal tersebut. Memang benar bahwa Tuhan adalah kekuatan di balik banyak keputusan dan peristiwa yang berdampak pada hidup kita.

Melalui beberapa rancangan supernatural, Timur Tengahlah yang memiliki sebagian besar cadangan minyak dunia. Ketergantungan dunia pada minyak tentunya bukanlah sebuah kebetulan.

Selain itu, ketidakmampuan bangsa-bangsa untuk mengembangkan sumber energi lain juga tidak terjadi secara kebetulan. Seolah-olah panggung sedang disiapkan bagi seorang diktator Timur Tengah untuk bangkit dan mampu mengajukan banyak tuntutan kepada negara-negara lain hanya karena dia akan menguasai begitu banyak minyak.

Tentu saja, tidak ada yang bisa memastikan dengan pasti bagaimana masa depan akan terungkap, tetapi yang pasti situasi dunia saat ini memunculkan kemungkinan seperti itu. Dunia modern secara keseluruhan rentan terhadap siapa saja yang mungkin menguasai minyak Timur Tengah.

Secara alkitabiah, kita telah melihat bahwa Antikristus yang akan datang akan mengambil alih kekuasaan atas bagian dunia itu. Oleh karena itu, hampir dapat dipastikan bahwa ia juga akan menguasai banyak pasokan minyak dunia. Ini kemungkinan akan menempatkannya pada posisi yang dapat mendikte persyaratannya kepada mereka yang membutuhkan minyak. Bangsa-bangsa yang dituntut oleh Antikristus harus berperang atau menyerah.

Jika, seperti yang telah kami dalilkan, diktator ini memiliki senjata nuklir dan telah menunjukkan kecenderungan untuk menggunakannya, ini akan sangat menghalangi tindakan militer apa pun terhadapnya. Banyak negara tidak memiliki alternatif lain selain kerja sama. Pasti akan menarik melihat bagaimana semua hal inberpadu bersama di akhir zaman yang akan datang.

Akhir bab 3

Baca bab-bab lain secara online:

Bab 1, BAGIAN I: DOMBA DAN KAMBING

Bab 1, BAGIAN II: "NUBUAT SEJARAH"

Bab 1, BAGIAN III: EMPAT BINATANG BUAS

Bab 1, BAGIAN IV: GAMBARAN NEBUKADNEZAR

Bab 2: ANTIKRISTUS

Bab 3: SATU PEMERINTAHAN DUNIA (Bab saat ini)

Bab 4: JADWAL TUHAN

Bab 5: BABEL

Bab 6: PERANG MELAWAN ORANG-ORANG KUDUS

Bab 7: TANDA BINATANG BUAS

Bab 8: PENGANIAYAAN

Bab 9: TANDA-TANDA PENTING

Bab 10: LAYAK UNTUK MELARIKAN DIRI

We are always looking to offer books in more languages.


Want to help us by translating or proofreading books?

How to volunteer